Review BlackBerry Torch 9810 Udah lama banget Blogger Jutek kaga bikin artikel tentang review handphone terbaru, sekarang jadi kepikiran buat bikin artikel buat referensi sobat semua yang hobby koleksi Gadget terbaru dan kali ini saya mau mereview tentang kehadiran smarthphone terbaru dari BlackBerry yaitu BlackBerry Torch 9810. Diinformasikan nantinya bakalan mengisi daftar GadGet Terbaru di Indonesia. Mengenai berapa Harga BlackBerry Torch 9810 di Indonesia masih belum ada kepastian dari RIM secara resmi, dikabarkan BB Torch 9810 di jual di Amerika dengan harga $199 dengan kontrak 3 tahun.
Mengintip sedikit bagaimana Spesifikasi SmartPhone Blackberry Torch 9810? Dari hasil jalan-jalan Bolgger Jutek ke "Situs Resmi BlackBerry Indonesia", ternyata Blackberry SmartPhone versi Torch 9810 memakai system operasi terbaru BlackBerry yang bernama BlackBery OS 7.0 seperti SmartPhone BlakcBerry Curve 9360. Dan BB Torch 9810 juga disisipkan kamera 5 MP + aouto focus + LED Flash seperti BlackBerry Curve 9360. Namun untuk masalah prosesor, BlackBerry SmartPhone Torch 9810 lebih tangguh karena menggunakan prosesor 1,2 GHz.
BB Torch 9810 dibekali memori 8 GB yang dapat ditambah hingga 32 GB menggunakan kartu microSD. Kapasitas memori yang besar sangat menguntungkan penggunanya karena dapat lebih banyak menyimpan berbagai macam file seperti Mp3, JPG (image), video, maupun yang lainnya.
Untuk masalah design, BlackBerry Torch 9810 menghadirkan layar sentuh yang dinamis dengan tambahan Keyboard Qwerty Sliding (Geser). BlackBerry 9810 memiliki layar 3,2 Inches yang beresolusi 480x640. Sebenarnya design BlackBerry Torch 9810 sangat mirip dengan versi Blackberry keluaran sebelumnya BB Tourch 9800. Perbedaannya hanya pada masalah kemampuan, SmartPhone Tourch 9810 memiliki 2x lipat kemampuan BlackBerry versi 9800 terdahulu. Fitur lain yang mendukung diantara dapat membuka Dokument seperti word, excel, PowerPoint.
wah klo saya kurang suka sama torch,mendingan onyx karna onyx hape lelaki sejati klo dari design body nya..
BalasHapuswaah kapan saya punya kaya gini iya?
BalasHapus