Review Film THE ARTIST :
Kisahnya berlatar tahun 1927 sampai 1931 disaat Hollywood masih bernama Hollywoodland. The Artist menceritakan tentang George Valentin (Jean Dujardin) yang merupakan aktor hebat saat itu. Hampir semua film yang dibintangi George sukses dan semua orang memujanya termasuk Peppy Miller (Berenice Bejo).
Namun sesuai perkembangan zaman, film-film bisu saat itu mulai tergantikan dengan film yang menggunakan dialog dalam penceritaannya. George yang tetap tidak mau untuk mengubah gaya aktingnya perlahan-lahan ditinggalkan oleh para penggemarnya. Bahkan Peppy yang awalnya hanya orang biasa kini berubah menjadi pesaingnya setelah film-film yang di bintangi nya mendapat sambutan penonton.
Peppy yang sejak awal memang sudah jatuh hati kepada George, tetap memperhatikan idolanya itu. Bahkan disaat George jatuh bangkrut, secara diam-diam Peppy tetap membantunya.
Secara keseluruhan, The Artist adalah sebuah film yang lengkap. Walau tidak ada dialog dan hanya mengandalkan musik untuk memperkuat jalan nya cerita, film hasil arahan Michel Hazanavicius itu diakui bisa menghibur Anda. Untuk mempermudah penonton, Hazanavicius menambahkan tulisan penghantar di layar agar bisa memahami maksud dari adegan tersebut. Sungguh karya yang luar biasa dari sang sutradara.
Tapi patut dicatat adalah kualitas akting Jean Dujardin dan Berenice Bejo jugalah yang menjadi kunci lain sukses The Artist. Keduanya berhasil menghidupkan karakter mereka yang bisu. Ekspresi yang dikeluarkan oleh Jean Dujardin sangat lah luar biasa.
Tidak berlebih memang bila memuji Jean, karena untuk kerja kerasnya ini aktor asal Peancis itu mendapatkan piala Oscar 2012 untuk kategori Pemeran Pria terbaik. Tidak hanya itu Jean juga berhasil hampir semua penghargaan bergengsi lainnya seperti Golden Globe Awards, Cannes Film Festival, dan BAFTA Film Awards. Semuanya untuk kategori yang sama.
Walaupun The Artist adalah film bisu, bukan berarti tidak ada kejutan di dalamnya. Beberapa kejutan akan hadir di film berdurasi 100 menit itu. Apa saja, Saksikan The Artist di bioskop kesayangan Anda.
Sumber : www.21cineplex.com
0 comments:
Speak up your mind
Tell us what you're thinking... !